CAKRAWALLA – Vaksinasi Covid-19 tahap dua dijalani Wakil Wali Kota Tomohon Wenny Lumentut SE, Sabtu (03/04/2021) di Gedung Victory RSU Bethesda Kota Tomohon.
Usai disuntik, Lumentut mengaku tidak merasakan apa-apa. “Rasa ngantuk hanya terjadi saat suntikan vaksin pertama,” ungkapnya.
Bahkan menurutnya, pada pelaksanaan vaksinasi tahap II ini la lebih percaya diri (pede).
“Kepada mereka yang telah divaksin tetap menerapkan protokol kesehatan karena masih banyak warga yang belum divaksin dan tentu kami berharap semoga seluruh masyarakat Kota Tomohon bisa segera menerima vaksin sehingga bisa segera mengatasi dan keluar dari ujian Covid-19 ini,” tutur Lumentut.
Related posts:
Caroll-Wenny Hadiri Serbu Seribu Vaksin Polres Tomohon
DPRD Tomohon Gelar Paripurna Pengajuan Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2019
JFK: Waspada DBD Harus Menjadi Perhatian Kita Semua
Wali Kota Tomohon Sebut Laksanakan Program Kegiatan Disertai Indikator Kinerja SMART
Jadi Ketua DPD HIMPAUDI Tomohon, Jeand'arc: Suatu Panggilan
RPH Ternyata Dikelola Pihak Ketiga, Begini Penjelasan Dirut PD Pasar Tomohon