Tomohon, CAKRAWALA – PDAM Kota Tomohon tengah mempersiapkan pembangunan bangunan penangkap air baku serta dua bak sebagai pelepasan tekan dan reservoir guna menunjang Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Mata Air Makalisung.
Dikatakan Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Tomohon Adrian Ngenget SE, SPAM Makalisung ini merupakan bagian dari proyek Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR).
“Diharapkan, jika SPAM Makalisung telah beroperasi, dapat melayani dua hingga tiga ribu pelanggan yang tersebar di Kecamatan Tomohon Barat seperti di wilayah Perkantoran Pemkot Tomohon, Jalan Polres Tomohon dan perumahan di sekitar Kelurahan Lansot dengan kapasitas sekitar 25 liter per detik,” ungkapnya.
Selain itu dikatakannya, PDAM Kota Tomohon juga nantinya akan mengerjakan perpipaan transmisi (HDPE 8″) dan pekerjaan K3 yang diperkirakan menelan anggaran kurang lebih Rp 10,8 miliar.
“Kita patut bersyukur sebab ini upaya dari Pak Wali Kota Tomohon dalam upaya memenuhi kebutuhan air bersih buat warga. Sangat diharapkan dukungan dan peran serta masyarakat untuk bersama-sama mendukung pelaksanaan proyek ini,” tandas Boy, sapaan akrab Ngenget.