Tomohon, CAKRAWALA – Discover North Sulawesi dalam rangka HUT ke-60 Provinsi Sulawesi Utara kembali lagi di gelar di Hotel Borobudur Jakarta, Jumat 6 September 2024.
Berbagai kesenian khas Sulawesi Utara seperti Musik Bambu, Kolintang dan Maengket ditampilkan dalam acara yang dihadiri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara ini.
Para pengunjung juga disuguhkan berbagai makanan khas dari Sulawesi Utara oleh pelaku UMKM dimana makin menunjukkan keanekaragaman kuliner yang dimiliki
Wali Kota Tomohon Caroll Senduk SH dalam kesempatan tersebut memberikan apresiasi atas terselenggaranya iven yang tentunya memberikan kesempatan bagi Kota Tomohon dan Provinsi Sulawesi Utara untuk lebih dikenal lagi di tingkat nasional dan internasional.
“Discover North Sulawesi iven penting untuk mempromosikan budaya, keindahan alam serta produk unggulan yang dimiliki Tomohon. Semoga iven ini dapat menarik perhatian wisatawan dan investor untuk datang ke Sulawesi Utara dan ke Tomohon,” ujar wali kota.
Ditambahkannya, Discover North Sulawesi ini menjadi langkah strategis mempromosikan potensi pariwisata dan ekonomi kreatif di Sulawesi Utara dimana Tomohon menjadi salah satu destinasi wisata unggulan.