Diikuti Pelajar dari 12 Sekolah, Walkot Tomohon Buka ANBK Jenjang SMP Gelombang I

Tomohon, CAKRAWALA – Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Jenjang SMP Gelombang I di Kota Tomohon buka secara resmi oleh Wali Kota Caroll Senduk SH ditandai dengan rilis token, Senin 18 September 2023 di SMP Kristen Kakaskasen.

ANBK adalah upaya penilaian terhadap mutu setiap sekolah, madrasah dan program kesetaraan pada jenjang dasar hingga menengah. Program ini dilaksanakan oleh setiap tingkat sekolah secara online atau semi online dan juga program evaluasi Kemendikbud Ristek guna meningkatkan mutu pendidikan di seluruh tingkatan.

Pengganti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) ini bisa dilakukan secara online dan semi-online. Untuk pelaksanaan ANBK secara online dilakukan hanya untuk peserta yang bisa mengakses internet stabil dan memiliki fasilitas memadai untuk membuka token, seperti komputer proctor. Sementara pelaksanaan ANBK semi online dilakukan jika peserta tak bisa menyanggupi poin yang disebutkan di atas.

Di Tomohon sendiri untuk ANBK Tahun 2023 Gelombang I ini dilaksanakan selama dua hari diikuti sebanyak 12 sekolah seperti SMP Kristen Kakaskasen, SMP Negeri 1 Tomohon, SMP Negeri 3 Tomohon, SMP Kristen Woloan, SMP Kristen Taratara, SMP Kristen Tondangow, SMP Katolik Gonzaga, SMP BHK Woloan, SMP Fr Don Bosco Tomohon, SMP PGRI Lahendong, SMP Advent Tomohon dan SMP Lokon St Nikolaus.

Empat sekolah, SMP Negeri 4 Tomohon, SMP Lokon St Nikolaus, SMP Lentera Harapan dan SMP Gonzaga Tomohon menggelar ujian secara semi online dengan jumlah peserta yakni SMP Negeri mengirimkan 628 siswa, SMP Swasta dengan 1002 siswa dan 55 siswa cadangan.

“Ini tindakan simbolis yang menandai awal dari Asesmen Nasional Tahun 2023 dan menunjukkan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung pendidikan yang berkualitas. Tentu kami berharap agar hasilnya akan berkontribusi positif terhadap masa depan pendidikan di Tomohon dan negara ini secara keseluruhan. Untuk pelajar peserta ANBK terus semangat, fokus dan tidak perlu takut,” ungkap Caroll Senduk SH memotivsi peserta didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tomohon DR Juliana Karwur MKes MSi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *