Tomohon, CAKRAWALA – Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sulawesi Utara menggelar Musyawarah Kota (Muskot) IV PMI Kota Tomohon di Lantai III Mal Pelayanan Publik (MPP), Jumat 16 Juni 2023.
Caretaker Ketua PMI Tomohon Drs Royke Hercules Mewoh DEA kepada wartawan mengatakan, muskot telah berjalan sesuai dengan aturan.
“Dan yang terpilih adalah Ibu drg Jeand’arc Florentia Karundeng dan bukan kita yang memilih. Untuk tahapan selanjutnya ada di tangan ketua terpilih termasuk tim formatur dan komposisi kepengurusan. Semakin cepat diajukan pelantikan, semakin cepat kami lantik,” ujar Ketua Bidang Informasi dan Komunikasi PMI Sulut.
Dijelaskannya, pelaksaaan Muskot IV PMI Kota Tomohon sesuai dengan keinginan aturan AD/ART.
“Kita buat organisasi benar-benar sesuai dengan aturan. Kaitan keluhan Ibu Syerly Sompotan, tentunya kita memberikan satu perhatian dan setelah kita telusuri, ternyata banyak kekurangan-kekurangan sehingga ini bukan kehendak kita yang melaksanakan tapi kehendak aturan,” tuturnya.
“Aturan yang menghendaki dilaksanakan lagi muskot, bukan keinginan PMI Provinsi Sulawesi Utara atau keinginan Pemerintah Kota Tomohon, tapi keinginan organisasi, keinginan aturan. Tentunya yang lalu-lalu ya tidak sesuai aturan sehingga kalau kita luruskan sesuai aturan, ya pasti dilaksanakan muskot ulang,” tambah Mewoh.
Sebelumnya, Wali Kota Caroll Senduk SH saat membuka pelaksanaan Musyawarah Kota (Muskot) IV PMI Kota Tomohon melalui hybrid berharap pengurus yang terpilih adalah mereka yang benar-benar sanggup dan bersungguh-sungguh menjalankan tugas yang mulia mengantarkan jasa bagi kemanusiaan, mengedepankan kerja sama dan kemandirian, menjaga sikap dan berlaku adil dan bertanggung jawab serta profesional dalam memberikan pelayanan.
“Semua harus dilakukan guna menjadikan PMI Kota Tomohon lebih baik lagi, baik dari sisi organisasi maupun pendukung organisasi terutama dalam mewujudkan PMI sebagai sumber kasih umat manusia,” ujar wali kota dalam muskot yang dihadiri Muhamad Muas Pengurus PMI Pusat, Sekretaris PMI Sulut Mercy Rampengan Spi MappSc PhD, Bendahara PMI Sulut Maria Rogi SH serta Ketua PMI Kecamatan di Kota Tomohon.