Tomohon, CAKRAWALA – Ibadah perayaan pengucapan syukur digelar Jemaat GMIM Kakaskasen Pniel, Minggu (25/09/2022). Ibadah yang dipimpin Ketua BPMJ Kakaskasen Pniel Pdt Royke Kaunang MTh yang juga Ketua BPMW Kakaskasen dihadiri Wali Kota Tomohon Pnt Caroll Senduk SH didampingi istri tercinta TP-PKK Kota Tomohon drg Jeand’arc Karundeng.
Dalam kesempatan ini, Senduk menyampaikan sambutan Gubernur Sulut yang mengatakan momen ini dapat dimaknai untuk mensyukuri berkat yang dianugerahkan Tuhan sekaligus memperkuat tekad ke depan kemjudian terus berupaya menjadi berkat bagi sesama, memberi manfaat di tengah kehidupan bermasyarakat dan berbangsa.
“Diharapkan masyarakat Sulut terus bersinergi, mendukung berbagai kebijakan pemerintah daerah untuk kepentingan bersama. Lebih dari itu diharapkan terus menjaga persaudaraan di tengah berbagai keberagaman dalam masyarakat, jaga stabilitas keamanan dan kondisi hidup rukun di daerah ini, serta mari kita saling mendukung, bangkit bersama, kita pulihkan kondisi daerah dan kita wujudkan visi pembangunan di daerah ini,” sebut Caroll Senduk.
Ditambahkannya, disyukuri bersama atas segala berkat yang diberikan Tuhan Yang Maha Kuasa kepada kita semua. “Mari kita jaga keamanan, ketertiban dan terus bina kerukunan antar umat beragama di Kota Tomohon,” pungkasnya.